Tuesday, July 08, 2014

Ini Alasan Pemkab Ciamis Tutup Masjid Ahmadiyah

Kompas.com - Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengatakan, pihaknya sempat menutup Masjid Nur Khilafat yang digunakan sebagai tempat beribadah jemaah Ahmadiyah.

"Apa yang kami lakukan merupakan tindakan untuk menjaga ketenangan, kenyamanan dan memberikan perlindungan bagi warga," ujar Asisten Pemerintahan Kabupaten Ciamis Endang Sutrisna, Jumat (4/7/2014).

Endang mengakui, Pemkab Ciamis mendapat desakan dari umat Islam lain untuk segera menutup masjid milik jemaah Ahmadiyah tersebut. Untuk itu, tindakan penyegelan oleh petugas Satpol PP, adalah upaya untuk mencegah timbulnya aksi massa yang membahayakan warga Ciamis.

"(Pemerintah) kabupaten hanya meneruskan amanat warga. Takutnya, ada kelompok-kelompok yang bisa melakukan aktivitas yang kurang bagus, terutama pada tujuh orang warga Ahmadiyah Ciamis," kata Endang.

Mubaligh Ahmadiyah Priangan Timur, Muhammad Syeful Uyun menyayangkan penyegelan masjid tersebut dilakukan saat seluruh umat Islam sedang menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan.

Ia juga membantah adanya keluhan dari warga di sekitar masjid yang memprotes aktivitas jemaah Ahmadiyah. Menurut dia, penyegelan yang dilakukan pada Kamis (26/6/2014) tersebut tidak memiliki dasar hukum yang kuat.

No comments:

Post a Comment