Liputan6.com - Markas Kepolisian Sektor Ciawi di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Ahad (1/7) dini hari, menjadi sasaran kemarahan ratusan orang anggota Front Pembela Islam atau FPI. Kaca kantor pun rusak dilempar batu.
Aksi ini diduga terkait kemarahan massa FPI di mana tiga anggotanya dianiaya saat menghentikan acara dangdutan di tempat hiburan malam oleh anggota BBC dan Libra. Bahkan berkembang isu anggota mereka juga dianiaya anggota polisi. Alhasil Mapolsek Ciawi yang bersebelahan dengan tempat hiburan menjadi sasaran.
"Ini karena FPI yang menghendaki dihentikanya dangdutan, namun tidak dilakukan sehingga mereka bergerak," tutur Ade Hasim, tokoh masyarakat setempat. Ia juga menyebutkan massa yang datang dari berbagai pesantren.
Usai kejadian itu, jajaran Kepolisian Resor Kota Tasikmalaya mendatangkan anggota Dalmas bersenjata lengkap. Mereka langsung ditempatkan di sekitar kantor polsek untuk mengantisipasi kejadian serupa.
Tak cukup merusak kantor polisi. Massa menggunakan seepda motor juga merusak kantor sekretariat Karang Taruna Ciawi. Mereka menghancurkan kantor menggunakan bambu serta batu. Anggota-anggota FPI juga merusak tempat hiburan malam di mana panggung hiburan dihancurkan. Video
Aksi ini diduga terkait kemarahan massa FPI di mana tiga anggotanya dianiaya saat menghentikan acara dangdutan di tempat hiburan malam oleh anggota BBC dan Libra. Bahkan berkembang isu anggota mereka juga dianiaya anggota polisi. Alhasil Mapolsek Ciawi yang bersebelahan dengan tempat hiburan menjadi sasaran.
"Ini karena FPI yang menghendaki dihentikanya dangdutan, namun tidak dilakukan sehingga mereka bergerak," tutur Ade Hasim, tokoh masyarakat setempat. Ia juga menyebutkan massa yang datang dari berbagai pesantren.
Usai kejadian itu, jajaran Kepolisian Resor Kota Tasikmalaya mendatangkan anggota Dalmas bersenjata lengkap. Mereka langsung ditempatkan di sekitar kantor polsek untuk mengantisipasi kejadian serupa.
Tak cukup merusak kantor polisi. Massa menggunakan seepda motor juga merusak kantor sekretariat Karang Taruna Ciawi. Mereka menghancurkan kantor menggunakan bambu serta batu. Anggota-anggota FPI juga merusak tempat hiburan malam di mana panggung hiburan dihancurkan. Video
No comments:
Post a Comment